-->

Kenapa artikel saya jadi sulit diindex Google?

Artikel ter-index google

Blog kak Ryan - Banyak faktor dan cara yang digunakan oleh google untuk menemukan halaman-halaman lain pada websitemu, salah satunya yang paling berpengaruh adalah backlink. Backlink sangat berpengaruh terhadap cepat atau tidaknya situs web kamu diindex oleh google. Tapi kalau kamu membuat blog menggunakan platform blogger.com hanya akan ada lebih sedikit backlink yang bisa dibaca oleh google.

Beberapa diantaranya, seperti next prev artikel, home page dan artikel terbaru adalah backlink murni yang ditulis dengan kode HTML secara langsung (bukan atas susunan javascript), backlink inilah yang akan terbaca lebih cepat oleh google dan bot perayap mesin pencari lainya.
Baca mengenai backlink blogger disini

Ada cara lain agar URL kita langsung terindex dengan cepat, salah satunya dengan menggunakan fitur inpeksi URL pada google search console dan meminta pengindekan secara manual. Untuk blog baru fitur ini akan bekerja dengan baik, tapi sangat disayangkan untuk sebagian website tidak akan terindeks google meskipun sudah berkali-kali submit.

Masalahnya terjadi bukan pada server websitemu, tapi melainkan karena kesalahan google sendiri. Setelah beberapa kali submit, kamu pasti bakalan notice anomali crawling. Padahal halaman terlihat baik-baik saja ketika kita akses menggunakan fitur pengujian langsung.

Kesalahan ini sudah dialami banyak orang termasuk saya sendiri, biasanya saya setelah habis menulis artikel agar linknya cepat terindex dalam waktu beberapa detik saja saya langsung mengirimkan URL tersebut ke Google Search Console. Sebelumnya sih aman-aman saja, tapi kali ini artikel saya tetap tidak ter-index juga padahal saya sudah mengulangi submit beberapa kali.

Dan saya sudah melakukan berbagai pengujian, halaman web terlihat baik-baik saja. Bisa diakses dengan normal, bahkan menggunakan fitur pengujian URL Aktif secara langsung hasilnya tetap sama kodenya 200 yang menandakan kalau halaman tersebut tidak mengalami masalah apapun.

Anehnya di GSC malah terkena anomali crawling, saya merasa ini kesalahan google dan bukan saya. Dan yang membuat saya kesal itu adalah perbaikanya yang cukup lama, bisa dibayangkan kalau artikel kita adalah berita mungkin beberapa hari akan basi kalau tidak segera muncul dihasil pencarian.

Kesalahan google kali ini memang tidak menyenangkan, google sepertinya terlalu rakus dengan suatu sistem. Bahkan di ponsel android saya tidak ada sama sesuatu selain google.