-->

Aplikasi ngoding dan bikin web server di android

Aplikasi Belajar Koding
Teman-teman pasti bertanya, "Apakah bisa ngoding di android?" jawabanya bisa banget karena hampir semuanya bisa dilakukan di android.

Aku dulunya juga gitu karena gak punya laptop, komputer jadinya cuma punya HP itupun HP java.

Emang bisa?

Bisa banget, tahu nggak tahun 2014 lalu aku ngoding atau nulis blog di hp java menggunakaan Aplikasi Mobi Explorer sebelum artikelnya aku upload ke MyWablog. Nggak percaya? Simak aja ceritanya sejarah awal kak ryan mengenal blogging.


Sekakarang lebih mudah lagi, dengan adanya android koding Di HP menjadi lebih Mudah.

Bagi anda yang ingin mempelajari tutorial koding di hp android jangan lupa follow blog ini karena kedepanya kak ryan akan berbagi tutorial koding.Tapi kali ini saya hanya akan menjelaskan bagai mana cara ngoding di android, dan aplikasi apa saja yang dibutuhkan.



Ok baiklah, sebenarnya banyak sekali aplikasi yang bisa teman-teman gunakan untuk ngoding, tetapi aplikasi-aplikasi tersebut mempunyai kekurangan tersendiri. Berikut ini beberapa aplikasi yang paling sering saya gunakan selama ngoding.


1.Khusus TextEditor

Dalam editor text saya lebih memilih Text Editor 920 karena performanya yang ringan, dan bisa digunakan untuk melihat semua isi koding bukan hanya 2 line atau 3 line tetapi lebih banyak dari itu, sehingga kita bisa melihat kesalahan systaks atau penulisan fungsi. Selain itu juga terdapat fitur higlightning, apa itu higlightning? Yaitu Warna setiap fungsi/syntaks yang kita ketikan sehingga bisa kita bedakan dengan string (teks biasa)

Kelemahan aplikasi ini yaitu akan lag atau lambat ketika sudah terlalu banyak line, dan tidak responsife lagi. juga fitur filemanagernya kurang lengkap.


Adal lagi aplikasi lainya yang lebih lengkap dan merupakan gabungan dari filemanager yaiu X-Plore. Dengan explore kita bisa menyimpan file koding kita di folder mana saja, fiturnya yang sangat responisve dan lengkap membuat saya menjadikan aplikasi ini sebagai aplikasi Paforit saya. Jadi kalau ngoding aku langsung buka aja aplikasi X-Plore dan klik New File Text.



4. Khusus Server

Untuk masalah server ya diandroid masih terbatas, saat ini aplikasi web server yang benar-benar gratis dan tidak dipungut biaya adalah Palapa Web Server. Fiturnya yang lumayan komplit menggabungkan kedua fungsi untuk menjalankan program PHP & MYQL.


Karena aplikasi palapa webserver sudah tidak pernah diperbaruhi lagi sejak 2017 lalu, maka di versi android terbaru app ini mengalami sedikit bug. Tapi, tenang kok masih bisa digunakan. Aku saja kemarin berhasil membuat sebuah skrip website video streaming online kok, buat temen-temen yang bingung gimana cara mengatasi bugnya monggo lihat video tipsnya dibawah.



5. Sumber Referensi

Pastikan kamu juga mempunyai sumber referensi jika mau ngoding, dulu nya aku menggunakan stackOverflow ketika ada pertanyaan tapi disini harus menggunakan bahasa inggris jika teman-teman mau menggunakan bahasa indoneasia frumnya ada disindonesia.

GitHub Adalah website terberbesar yang menyediakan file file atau bahan-bahan yang kita butuh kan. Seperti contoh nya.
Jadi kita bisa memulainya dengan adanya contoh yang lebih detail dari stack Over Flow.

Kompiajaib.com membahas banyak sekali seputar kode -kode HTML dan javascript, selain itu ada blognya arlinadzgn.com, masih banyak lagi. Kamu juga bisa latihan di wc3achool.com secara gratis untuk mengasah kemampuan koding.


6. Siapkan tujuan & niat


Pastikan anda sudah menentukan tujuan anda ngoding, kalau cuma belajar sih bisa tanpa tujuan dan menggunakan konsep belajar fungsi demi fungsi.


-Tips Cepat  Agar kalian lebih cepat mahir dalam proses belajar ngoding nya  yang harus kamu harus belajar sambil mencoba (belajar dari pengalaman) coba terus hingga bisa tak ada yang error lagi.

Jangan meninggalkan pekerjaan anda sebelum benar-benar bisa karena itu sangat memperbesar resiko kegagalan. Banyak orang-orang yang gagal karena tertarik dengan suatu yang baru. Padahal yang baru itu lebih sulit untuk dipelajari. Untuk mengasah skill yang sudah kamu pelajari, kamu bisa mencoba membuat projeck baru misalnya membuat website sekolah, web cms dengan skrip hasil kodingan sendiri.


Nah itu dia beberapa tips ngoding ala Saya. Kalau kamu gimana? Kalau saya dulu jangan ditiru, saya memang berasal dari keluarga miskin. Jadi tak mampu beli Laptop, apalagi HP. Itu HP saya didapat dari nyicil HP temen harganya Rp 50.000. Harga segitu dikasihnya karena saya temen setia 🙂