-->

Cara merekam video dengan audio jernih

Pernahakah kamu merekam video menggunakan ponsel androidmu? Kebanyakan rekaman video yang kita rekam banyak mengandung noise (suara angin / kendaraan), apalagi jika kamu merekamnya diluar ruangan.

Kondisi dilapangan atau outdor tidak seperti didalam rumah, sangat banyak sekali suara yang bisa mengganggu kualitas audio rekamanmu. Itulaha kenapa mic untuk merekam video dilengkapi dengan filter khusus yang terbuat dari benda lunak dan meloloskan udara masuk. Harganya juga cukup mahal, kamu bisa membeli mic biasa atau mic clip on dengan harga yang relatif murah.

Tetapi walaupun sudah menggunakan mic clip, tetap saja suara angin masih bisa masuk ke dalam rekamanmu. Lalu bagaimana cara mengatasinya? Orang kaya pasti akan membeli peralatan yang mahal untuk keperluan syuting video mereka, tetapi bagi kita masih bisa merekam video dengan audio jernih tentunya menggunakan cara yang sederhana.


Cara Merekam Video dengan suara jernih

Seperti yang kita ketahui bawaha suara angin bisa menyebabkan getaran kecil pada microphone sehingga bisa menghasilkan suatu noise yang mengganggu.

Untuk menghilangkanya kamu bisa mengatur level sensitifitas mic terhadap getaran. Sehingga mic akan merekam suara dengan getaran yang lebih besar dari udara seperti suara orang, burung, ataupun suara lainya.

Tapi agar bisa merekam secara maksimal, kamu harus mendekatkan microphone ke sumber suara. Setidaknya paling jauh 20cm dengan sumber suara, dalam prakteknya kita menggunakan dua perangkat yang berbeda.

Satu perangkat (ponsel android) kita gunakan untuk merekam suara, dan satunya lagi kita gunakan untuk merekam video. Nanti kedua file hasil rekama ini disatukan kembali pada saat editing, sehingga diperoleh hasil audio yang jernih dan dengan suara yang bagus.

Saya sudah mencobanya dengan menggunakan ponsel, namun saya agak sedikit grogi kadang malu ketika berada didepan kamera, seperti lupa apa yang akan saya bicarakan:




Kamu juga bisa mengganti microphone internal hp dengan mic clip on, harganya sekitar 15 hingga 30 ribuan di toko online. Cara kerja rekaman kita diatas adalah dengan menurunkan tingkat sensitifitas mic sehingga tidak merekam getaran angin atau suara lainya. Dan hanya merekam suara / audio yang berasal pada sumber suara paling dekat misal mulut kita.

Setelah proses recording, kamu butuh menggabungkan rekaman suara dam videomu. Alat editornya bisa menggunkan aplikasi kinemaster mod versi dengan fitur premium. Dibutuhkan sedikit keterampilan agar bisa mengedit videonya dengan akurat, sebagai contoh saya berikan tutorialnya melalui video dibawah ini:




Dengan menggunakan dua hp kamu bisa merekam suara dirikamu sendiri dalam jarak yang jauh dari kamera. Tidak perlu kawatir suaramu kecil atau terkena noise karema kamu sudah menggunakan aplikasi yang bisa menurunkan sensitifitas mic pada smartphone. Saya selalu menggunakan cara ini untuk membuat video baru, tetapi saya sengaja menyembunyikan tempat micnya berada.

Proses pembuatan (recording) dan pengeditan memang cukup rumit, tetapi sebanding dengan hasil kualitas video yang akan kamu dapatkan. Suaranya begitu jernih tanpa satupun noise, tapi hal ini tidak berlaku jika kamu memperbesar gain level audio pada saat pengeditan.

Post a Comment for "Cara merekam video dengan audio jernih"