-->

Review Speaker Bluetooth SonicGear P5000 Moby

Review Speaker Sonic gear P5000 Moby

Hai Sobat Tekno, jumpa lagi sama orang yang sama. Kenalin nih Aku Ryan, yang bakalan nemenin kamu dalam tulisan kali ini. Dalam artikel ini kita akan membahas tentang speaker Bluetooth gaes.

Speaker yang akan kita bahas adalah Speaker SonicGeat P5000 Moby. Ngomongin soal speaker bluetooth sebelumnya saya juga pernah membahas tentang speaker Advance T101BT dan juga speaker JBL GO.

Tapi kali ini kita akan membahas brand yang jarang banget dikenal oleh masyarakat indonesia. SonicGear adalah salah satu produsen produk audio yang paling populer di Australia.

Salah satu produknya adalah SonicGear P5000 Moby, speaker ini adalah speaker portable yang dibekali dengan suara yang jernih dan enak didengar oleh telinga kita.

Fiturnya lumayan lengkap, kamu bisa menggunakan speaker SonicGear Untuk memutar musik dari berbagai sumber. Tersedia Fitur konektifitas Bluetooth 4.0 yang memungkinkan pengguna bisa menghubungkan antara speaker dengan smartphone.

Kemudian terdapat slot MicroSD, pastinya bisa menambah kepraktisan pemakai. Kita hanya perlu memasukan kartu memory MicroSD yang sudah dilengkapi musik. Maka langsung bisa diplay pada speaker ini.

Nggak cuma itu SonicGear P5000 Moby juga dilengkapi dengan slot Kabel AUX. Dengan ini kamu bisa menghubungkan antara speaker dengan pre Amplifier yang lain.

Lebih lengkap lagi kamu bakalan menemukan fitur Radio pada speaker ini. Wah gimana keren banget bukan?

Dalam Segi tampilan kamu bisa melihat desain yang aku sediakan dibawah. Speaker ini didesain dengan bentuk persegi panjang dengan body mirip seperti dompet emak-emak tahun 2000-an.

Seperti yang dilansir dari Droidide.com, adapun bentuk desain speaker yakni sebagai berikut gaes. Sangat elegan, minimalis, dan keren tentunya.

Desain Speaker SonyGear P5000 Moby
Tampak Depan Speaker SoniGear Tampak Belakang Speaker Sonic Gear
Bagian atas Speaker SonicGear P5000 Moby Bagian Bawah Speaker SonicGear P5000 Moby
Cek Di Shopee

Dalam segi Baterai speaker ini dilengkapi dengan baterai Lithium Polymer berkapasitas 1200mAh, yang dimana diklaim sanggup digunakan untuk memutar Audio Musik tanpa jedah selama 8 jam.

Suara yang dihasilkan SonicGear P5000 Moby ini juga lumayan jernih, posisi nada low mid yang masih bisa kita rasakan. Dengan semua keunggulanya itu apakah kamu mau membeli speaker Portable ini?

Secara lengkap Spesifikasi Speaker SonicGear P5000 Bisa kamu lihat pada table dibawah ini.

Spesifikasi Fitur Keterangan
Brand SonicGear
Jenis P5000 Moby
Power Out 5 Watt
Baterai Lithium Polymer 3.7Volt 1200mAh
DC Input Pengisian 5v Standar dengan micro usb.
Portable Ya
Konektifitas Bluetooth 4.0, MicroSD, USB Flashdisk, Aux, dan Radio
Respon Frekuensi 150-18kHz
Signal Noise Ratio ±80db
Pemakaian Sampai 8 Jam
Nomor Seri SKMGE190101218
Harga Rp 150.000,-
Cek Di Shopee

Hanya dibanderol dengan harga Rp 150ribuan saja kamu bisa membawa speaker bluetooth portable yang keren ini.

Tidak terlalu berat buat dibawa, SonicGear terbuat dari bahan plastik campuran yang kuat. Sementara bagian depan terbuat dari kaleng yang tebal, tidak berat tapi lumayan kuat terhadap benturan.

Kamu bisa membawanya kerja, bisa dijadikan sebagai teman kerja. Dengan output daya yang mencapai 5watt, speaker ini sangat cocok buat dipakai di dalam ruangan.

Salah satu alasan kenapa sangat cocok dibawa kerja, karena pada bagian ujung salah satu sudut speaker terdapat tali gantungan. Sehingga kita bisa menggantungnya dengan mudah pada dinding atau tempat gantungan lain.

Saat ingin menggunakanya, ada 5 Mode PlayBack yang bisa kamu gunakan, kamu bisa memilih play musik dari HP lewat bluetooth, MicroSD, USB atau melalui Radio. Terngantung selera kamu, speaker ini juga dilengkapi dengan pengisian daya alias baterai Rechargeable.

SonicGear diklaim mampu bertahan selama 8 jam saat digunakan untuk memutar musik secara terus-terusan, dan bisa bertahan selama 24 jam dalam mode stanby. Kamu bisa membawanya kemping ke ke tempat yang jauh dari sumber listrik.

Tidak perlu takut kehabisan baterai, jika baterai habisk bisa diisi ulang menggunaka Powerbank atau adaptor HP biasa dengan tegangan input DC 5Volt. Kamu juga bisa mengisi daya melalui laptop.

Kalau kamu berminat membelinya, silakan klik Link pembelian diatas. Bijak dalam membeli produk secara online di e-comerce, sebab banyak sekali produk tiruan. Apabila kita tidak mengerti memilih bisa saja salah beli produk, tentunya sangat merugikan kita sendiri.

Post a Comment for "Review Speaker Bluetooth SonicGear P5000 Moby"